Womanindonesia.co.id – Jakarta Fashion Week (JFW) 2025 menjadi momen penting bagi TACO, perusahaan penyedia solusi interior terkemuka di Indonesia. Tak hanya sebagai mitra yang mempertegas visual pagelaran dengan tema “Future Fusion: Tradition Meets Innovation,” TACO juga meluncurkan produk terbarunya, FIDECO 2D Wall Panel Metal Series, yang menghadirkan nuansa modern dan futuristik.
Anastasia Tirtabudi, Vice President Brand Marketing & Corporate Communication TACO, mengungkapkan rasa bangganya atas komitmen TACO dalam mendukung industri kreatif Indonesia, terutama di bidang mode.
“Selama tiga tahun berturut-turut, kami mendukung JFW sebagai mitra interior. Ini adalah bukti komitmen kami untuk terus berkontribusi pada pagelaran kreatif yang memerlukan sentuhan tegas dari sisi interior,” ujar Anastasia.
FIDECO 2D Wall Panel Metal Series yang diperkenalkan di JFW 2025 hadir sebagai solusi bagi para desainer interior yang mengikuti tren terkini. Produk ini memiliki dua tipe: Metal Brush dan Mirror, dengan berbagai pilihan warna seperti satin silver, satin champagne, satin grey, brilliant gold, brilliant silver, dan brilliant platinum.
Anastasia menambahkan, “Produk ini dirancang untuk menciptakan kesan futuristik dan modern, cocok diaplikasikan di coffee shop, hotel, kantor, serta acara besar yang mengusung konsep berani dan inovatif.”
Kolaborasi TACO dengan Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) DKI Jakarta kembali menjadi sorotan di JFW 2025. Ketua HDII DKI Jakarta, Ranu Scarvia RF, M.Sn, menjelaskan bahwa TACO dipilih bukan hanya karena aspek estetika, tetapi juga karena keunggulan kualitas dan fungsionalitasnya. “TACO memberikan solusi interior yang memenuhi kebutuhan kami dari segi estetika, kemudahan perawatan, dan pemasangan,” kata Ranu.
Salah satu desainer interior yang terlibat, Rica Ishak dari Studio Satu, menyatakan bahwa produk FIDECO 2D Wall Panel Metal Series sukses meningkatkan daya tarik visual di area Front of House (FOH) dan Wall pada pagelaran ini.
“Material yang digunakan TACO menghadirkan aksen metalik yang menambah kesan modern dan mewah. Ini sangat mendukung konsep yang kami rancang,” ujar Rica.
Tak hanya pelaku interior, desainer mode juga mengakui pentingnya peran desain interior dalam memaksimalkan penampilan karya-karya mereka. Anandika Surasetja, Creative Director JFW 2025 dan desainer di MORAL, menyebutkan bahwa interior adalah elemen penting dalam mendukung branding dan visual dari setiap karya yang ditampilkan.
“Kami sangat berterima kasih kepada TACO dan HDII yang kembali mendukung kami di JFW. Kolaborasi ini sangat penting untuk menyukseskan acara dan memperkuat kesan dari setiap koleksi yang kami tampilkan,” ungkapnya.
Melalui peluncuran produk terbaru ini, TACO menegaskan komitmennya untuk terus berinovasi dalam industri interior. Anastasia menyatakan bahwa TACO ingin menjadi standar bagi industri ini dengan terus menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi yang mendukung para desainer dalam menciptakan ruang yang unik dan berkelas.
“Kami berharap, kehadiran FIDECO 2D Wall Panel dapat menjadi solusi bagi para desainer yang menginginkan tampilan modern dengan sentuhan futuristik,” tutup Anastasia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News