WomanIndonesia.co.id – Dalam mencari jodoh atau pasangan hidup (suami/istri), seseorang tentunya harus mempertimbangkannya dengan serius. Karena perkara mencari pasangan hidup, bukan hanya sekedar mencari teman atau pendamping untuk menemani saat kita bersenang-senang seperti makan, nonton, atau liburan saja, akan tetapi juga siap menemani dikala duka, rela berkorban, saling mengerti, menghormati, setia dan tentunya mencintai dan menerima diri kita apa adanya.
Menemukan pasangan yang sesuai dengan diri atau pilihan seseorang di zaman sekarang ini bisa dibilang gampang-gampang susah. Terlebih waktu seorang eksekutif lebih banyak dihabiskan untuk bekerja/urusan kantor. Dalam sebuah survei global yang dilakukan perusahaan akuntan publik dan konsultan Ernst & Young (EY), dari 9.700 orang dewasa usia 18-67, hampir setengah (46%) dari manajer di seluruh dunia bekerja lebih dari 40 jam seminggu dan 40% mengaku jam kerja mereka terus naik.
Di masa pandemi seperti saat ini, walaupun secara global ada penurunan total jam kerja menjadi sebesar 17.3% , namun tren bekerja di rumah menjadi sebuah pilihan utama. Hal tersebut tentu saja kian membatasi ruang gerak seseorang yang masih jomblo untuk berkenalan dan bertemu dengan orang baru secara tatap muka.
Namun, buat kamu yang sudah lelah hidup sendiri, dan sudah tidak sabar untuk mengakhiri masa-masa sendiri dalam waktu dekat ini, tentunya perlu strategi yang tepat agar segera bertemu dengan jodoh yang di idam-idamkan, terutama dalam masa pandemi seperti saat ini dimana ruang gerak menjadi sangat terbatas. Berikut adalah beberapa strategi yang bisa kamu lakukan. Selamat mencoba ya!
Perbanyak Pertemanan untuk Membuka Peluang Lebih Besar Lagi
Pentingnya untuk memperbanyak dan memperluas pertemanan bukan hanya untuk sekedar menjalin silaturahmi terhadap satu sama lain atau menemani kamu saat bosan , akan tetapi hal ini juga bisa dijadikan sebagai ajang pencarian jodoh. Kamu bisa lakukan ini secara bertahap, seperti memulainya dari lingkungan rumah, komunitas hobi yang kamu sukai seperti sepeda yang kini tengah menjadi tren, hingga lingkungan kantor.
Hampir sama seperti mencari jodoh, mencari teman pun gampang-gampang susah, terlebih kalau kamu sudah bekerja dan tidak punya banyak waktu untuk bersosialisasi. Tidak perlu bingung mengawalinya, cobalah untuk lebih pede dan membuka diri dengan lingkungan sekitar dengan cara menjadi lebih ramah, lebih ceria dan berprasangka baik kepada semua orang.
Misalnya, berani berkenalan dahulu dengan orang baru, bertegur sapa dan membuka obrolan ringan kepada teman disekitar ataupun teman baru, tentunya tetap menjalankan protokol kesehatan yang berlaku ya!. Semua aktivitas sederhana ini bisa membuat kita bertemu dengan jodoh tanpa disangka-sangka.
Minta Dijodohkan Saudara atau Teman
Menemukan jodoh bisa dari mana saja, apalagi kalau kita banyak memiliki teman atau saudara dekat. Terkadang kita pun harus terbuka dengan mereka dan tidak ada salahnya kalau kamu meminta tolong mereka untuk mencarikan jodoh.
Ceritakan keluh kesahmu dan beritahu kriteria seperti apa yang kamu inginkan kepada mereka. Cara klasik ini bisa dipraktekkan, khususnya bagi kamu yang lebih percaya dengan rekomendasi pilihan dari orang-orang terdekat.
Semua Orang Punya Sosial Media, Yuk Manfaatkan!
Sekarang, pasti semua orang sudah memiliki sosial media, tentu ini menjadi hal yang positif dan bisa kamu manfaatkan dengan baik untuk menemukan jodoh. Jejaring sosial kini harus lebih dimaksimalkan, dan bukan tak mungkin kamu bisa bertemu jodoh kamu di sini, bisa jadi ia adalah teman semasa sekolah atau orang baru yang direferensikan teman kamu di jejaring sosial media.
Terlebih, dengan sosial media kamu juga bisa melihat sekilas latar belakang, status, kegiatan, hobi atau kesukaan dari calon pasangan kamu. Jika sudah mengetahui sebagian informasi targetmu, jangan ragu untuk memulai pembicaraan atau membuka obrolan ringan dengan topik yang diminatinya. Siapa tahu dengan menjalin komunikasi via sosial media bisa berlanjut ke pelaminan. Cara ini sudah banyak dilakukan dan cukup berhasil.
Aplikasi Kencan Online, Kenapa Tidak?
Kini dengan kemajuan teknologi dan internet, mencari jodoh bisa dilakukan dengan cara online. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi online untuk menemukan teman baru dan jika cocok, hubungan pertemanan bisa berlanjut ke tahap serius atau menikah. Aplikasi kencan online yang biasa digunakan seperti Dating.com.
Selain bisa dibuka di websitenya, kamu juga bisa mendownload aplikasi Dating.com di Play Store untuk Android dan App Store untuk Ios. Aplikasi ini memang dibuat agar kita lebih mudah menemukan teman baru yang bisa berlanjut ke tahap dating atau kencan, dan apabila cocok banyak juga yang berhasil dan menikah.
Menggunakan aplikasi kencan online Dating.com untuk mencari pria/wanita ideal sebagai pasangan hidup ini, sangatlah mudah dan aman. Berbeda dari situs kencan lainnya, di Dating.com, seorang wanita akan berkesempatan untuk mengenal pria dari seluruh dunia, tempat dan segala sesuatu yang baru tanpa perlu merasa khawatir.
Dating.com telah memiliki inisiatif untuk mengantisipasi rasa kekhawatiran tersebut, misalnya Profile Picture (PP) yang buruk bukan berarti tidak memiliki kepribadian yang baik, perilaku yang tidak pantas pada saat online akan dimoderasi oleh tim Dating.com, pengguna akun palsu – tidak mungkin terjadi karena seluruh profil diverifikasi dengan ID.
Mengenal satu sama lain sebelum bertemu adalah satu hal yang sangat penting, sehingga pada saat seseorang bertemu, sudah saling mengenal satu sama lain dan kalau memang cocok, bisa jadi akan berlanjut ke pernikahan.
Mencari pasangan adalah sebuah perjalanan dan apabila sampai saat ini kamu belum dipertemukan dengan jodohmu, maka menikah mungkin bukan satu-satunya tujuan. Di Dating.com bisa saja kamu bertemu dengan seseorang yang bisa menjadi teman, pacar atau bahkan partner bisnis, dan semuanya itu menyenangkan dan aman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News