WomanIndonesia.co.di – Tiga desainer muslim yang tergabung dalam Syari Community Indonesia, yakni ZAHWAZEE by Salty Jofimar, ALTHAFUNISSA SYAR’I by Karina, Khazzanah_ByEVAHAZNAK menampilkan koleksi terbaru mereka di ajang Indonesia Fashion Week 2019 pada Kamis (28/3).
ZAHWAZEE mengangkat tema “Fleur d’Amour” yang terinspirasi dari kenangan masa lalu akan keindahan bunga-bunga di taman.
Dalam desain kali ini ZAHWAZEE memainkan teknik pleats yang menjadi tren saat ini dan memainkan cutting model “princess” yang memberikan kesan nyaman bagi si pemakai.
Selain itu, pilihan warna pastel dan bahan satin bridal dengan aplikasi laser bordir bunga buatan tangan ditambah payet, batu, dan kristal memberikan keanggunan tersendiri bagi si pemakai.
Sementara itu, merek ALTHAFUNISSA SYAR’I mengangkat tema “Spectrum of Liris”. Terinspirasi dari selembar kain putih dan canting terciptalah aneka motif dan corak batkik yang berbeda. Liris sendiri artinya hujan gerimis.
Total look yang ditampilkan berjumlah sembilan dengan dominasi warna ametyhst dan sentuhan saffron, silber, dan perpaduan warna hitam. Bahan yang dipakai didominasi bahan Chiffon, dengan applikasi Tulle dan Organza.
Aneka Embroidery dan Pleats dihadirkan untuk mempercantik koleksi. Serta juga ada aplikasi Full Payet beads dan Swarovski di setiap koleksinya.
Kemudian, ada pula koleksi dari Khazzanah_ByEVAHAZNA hadir dengan tema koleksi tahun ini yaitu “The Beauty of Ribbon” yang memadukan pita dan bunga.
Karya Evahazna ditampilkan dalam sembilan koleksi desain dengan warna pastel dan diberikan sentuhan aplikasi kristal dan swarovski nan anggun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News