Womanindonesia.co.id – Asuransi JAGADIRI, dalam rangka memberikan edukasi mengenai pentingnya mengelola keuangan, mengadakan acara literasi dengan tema “Jaga Duit, Jadiin Habit”. Asuransi JAGADIRI berkomitmen mengajak para generasi muda untuk memiliki kebiasaan yang baik dalam mengelola keuangan.
Acara ini diadakan bekerja sama dengan PT Indoperkasa Suskesjaya Reasuransi (Inare) dan disampaikan oleh praktisi keuangan dan asuransi berpengalaman lebih dari 20 tahun, yakni Susatyo Widodo ANZIIF (Assoc.) CIP, APAI, CFP, IFP, AEPP, QWP.
Adapun beberapa poin penting yang dibagikan antara lain, melakukan perencanaan keuangan yang harus dilakukan sejak di bangku kuliah, karena hal ini dapat membantu memaksimalkan penggunaan anggaran, melindungi diri dari risiko keuangan yang tidak terduga, serta menciptakan masa depan yang aman.
Menurut Direktur Asuransi JAGADIRI Priska Sari Kurniawan, “kami tidak hanya hadir dengan menawarkan produk perlindungan di setiap situasi. Kami juga berkomitmen untuk membekali setiap nasabah dengan edukasi akan cara mengelola keuangan dengan baik, termasuk mengantisipasi risiko yang mungkin muncul. Komitmen ini kami wujudkan melalui inisiatif berbentuk kegiatan edukasi dan literasi keuangan beserta asuransi yang kami tujukan kepada masyarakat muda,”.
Dalam kegiatan literasi yang dilakukan, Susatyo mengajarkan empat bagian penting, yaitu memahami inflasi dan dampaknya pada perencanaan keuangan, cara menghitung tax sesuai penghasilan, mempelajari life cycle dan hubungannya dalam perencanaan keuangan, serta mengeksplorasi opsi untuk meningkatkan pemasukan.
Selain itu, setiap mahasiswa juga dibekali dengan pembelajaran mengenai value of money. Seluruh peserta dihadapkan pada realita akan potensi terjadinya resesi, keadaan ekonomi yang melemah, dan faktor eksternal lain yang dapat mempengaruhi kondisi keuangan masing-masing.
Para mahasiswa juga turut dibekali dengan cara antisipasi dan persiapan matang untuk menghadapi segala kemungkinan yang terjadi.
Asuransi JAGADIRI, yang merupakan bagian dari Grup Salim, hadir sebagai asuransi digital dengan premi terjangkau yang telah berdiri selama 12 tahun. Asuransi JAGADIRI berharap nasabahnya dapat memilih sendiri jenis asuransi sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidupnya.
Perlindungan risiko yang diberikan oleh Asuransi JAGADIRI tidak hanya untuk kesehatan, tetapi juga untuk kebutuhan lainnya yang terbagi dalam enam kategori utama, yaitu: jiwa, sehat, aman, gigi, oto, dan lifestyle.
Semua produk Asuransi JAGADIRI dirancang sesuai dengan tahapan life cycle tiap individu, termasuk memenuhi kebutuhan lifestyle dengan premi yang relatif terjangkau. Tiap-tiap produk pun dapat diakses secara mudah melalui proses pembelian dan claim secara online melalui website.
Sebagai sebuah perusahaan asuransi yang berfokus pada nasabah muda, Asuransi JAGADIRI menargetkan kegiatan literasi akan dilakukan secara berkelanjutan. Kegiatan literasi ini akan difokuskan di beberapa universitas di kawasan Jabodetabek.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News