Womanindonesia.co.id – Ketiak hitam sangat mengganggu penampilan dan membuat kita tidak percaya diri ketika ingin mengenakan baju tanpa lengan. Sehingga banyak orang menginginkan ketiak putih dan halus sehingga bebas mengebakan pakaian apapun. Bahkan rela merogoh kocek dalam-dalam untuk membeli produk pemutih ketiak bahka perawatan di klinik kecantikan.
Namun, Anda tak perlu khawatir kami punya tips untuk menghilangkan ketiak hitam dengan bahan alami berikut ini tentunya hemat biaya:
1. Kentang
Kandungan enzim katekolase dalam kentang dapat mengurangi masalah hiperpigmentasi pada kulit, termasuk area ketiak. Cara merawat ketiak hitam dengan kentang cukup mudah. Anda tinggal memarut kentang lalu memeras airnya. Gunakan air perasan kentang ini ke ketiak hitam. Setelah 10 menit, baru bilas dengan air dingin dan keringkan.
Dilansir dari wikipedia, kentang juga dikenali mengandung sejumlah vitamin dari A, B-kompleks, hingga C, hingga asam folat. Juga mineral, protein, karbohidrat, karotenoid, dan polifenol. Dalam tubuh kentang ini, juga ada zat solanin yang dikenal sebagai obat penenang, antikejang, antijamur, dan pestisidal. Vitamin C yang terkandung dalam kentang setiap 100 g adalah 17 mg.
2. Lemon
Lemon adalah pemutih alami yang dapat mencerahkan semua bagian kulit termasuk ketiak. Tidak hanya itu, lemon juga berfungsi sebagai bahan antiseptik, yang dapat menghilangkan bau pada ketiak.
Tetapi, Anda sebaiknya tidak menggosokkan lemon secara langsung pada ketiak karena asam sitrat yang terdapat pada lemon terlalu keras dan menyebabkan kulit kering. Maka dari itu, lebih baik campurkan lemon dengan bubuk kunyit, yogurt tanpa rasa, atau madu.
3. Kunyit
Kunyit biasanya digunakan untuk mencerahkan wajah, meratakan warna kulit dan juga memudarkan bintik-bintik hitam. Selain untuk wajah, kunyit juga bermanfaat untuk mencerahkan ketiak yang gelap.
Selain memiliki efek memutihkan, kunyit juga memiliki sifat antibakteri yang dapat menghilangkan bau tidak sedap pada ketiak.
Caranya mudah, campurkan 2 sendok makan jus lemon segar dengan kunyit secukupnya untuk dijadikan pasta. Oleskan pasta secara merata ke ketiak Anda. Setelah 30 menit, bersihkan pasta dengan air hangat.
4. Mentimun
Selain sering digunakan sebagai pelengkap makanan, ternyata mentimun juga bisa digunakan untuk memutihkan kulit ketiak, lho. Mentimun mengandung antioksidan yang bisa membantu mengangkat sel kulit mati dan memicu pembentukan sel kulit yang baru.
Anda bisa menggunakan mentimun dengan cara mengirisnya tipis-tipis atau menggilingnya hingga mendapatkan sarinya. Oleskan potongan atau sari mentimun tersebut pada ketiak dan biarkan hingga kering selama kurang lebih 60 menit, kemudian bilas ketiak dengan menggunakan air bersih. Untuk hasil yang lebih optimal, gunakan bersamaan dengan lemon.
5. Minyak kelapa
Minyak kelapa juga bisa digunakan sebagai salah satu cara agar ketiak tidak hitam. Cara merawat ketiak hitam dengan minyak kelapa cukup dengan mengoleskan beberapa tetes minyak ini ke ketiak. Setelah 15 menit, cuci ketiak dengan air hangat dan sabun yang lembut. Ulangi langkah ini setidaknya seminggu dua kali.
Itulah beberapa cara sederhana memutihkan ketiak dengan bahan alami tanpa menghabiskan uang banyak untuk perawatan. Semoga bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News