Womanindonesia.co.id,- Marks and Spencer, salah satu perusahaan ritel ternama asal Inggris dengan lebih dari 138 tahun warisan, baru-baru ini meluncurkan kampanye ‘Hello New Prices’ untuk menyambut awal Maret.
Kampanye ini bertujuan untuk memberikan pengalaman belanja yang lebih menyenangkan bagi pelanggan dengan harga terjangkau.
Dalam kampanye ini, brand fashion ini menawarkan berbagai produk terbaik di koleksi musiman dan pakaian sehari-hari di semua kategori dengan kualitas terbaik.
Kampanye ‘Hello New Prices’ ini juga menekankan strategi harga, inovasi produk, dan pendekatan tanpa kompromi terhadap standar mutu dan sumber di beberapa koleksi terlaris.
Selain menawarkan harga terjangkau, Marks and Spencer juga memperkenalkan cara penggunaan produk yang lebih beragam, sehingga pelanggan dapat mendapatkan manfaat maksimal dari setiap produk yang dibeli.
Selain itu, Marks and Spencer juga mendorong pelanggan Indonesia agar lebih bijak dalam membeli pakaian dengan menekankan pada nilai dan kualitas produk yang tinggi.
Kampanye ‘Hello New Prices’ Marks and Spencer ini mendorong pelanggan untuk mempertimbangkan investasi jangka panjang dalam pakaian yang bermutu baik dan memiliki nilai lebih.
Dengan reputasi yang tinggi dalam hal kualitas dan daya tahan, Marks and Spencer memberikan pengalaman belanja yang lebih baik dan bernilai bagi para pelanggannya.
Koleksi Kampanye Hello New Prices Marks and Spencer
Koleksi “Hello New Prices” Marks & Spencer menampilkan pakaian yang stylish dan modern untuk pria dan wanita, mulai dari atasan, kemeja, celana panjang, hingga outerwear.
Selain itu, koleksi ini juga menawarkan pilihan aksesori seperti tas, sepatu, dan perhiasan yang dapat memberikan tampilan yang sempurna bagi pelanggan.
Koleksi kampanye ‘Hello New Prices’ mulai dari Rp199.900 untuk kaos perempuan dan pria, Rp429.900 untuk koleksi denim, lalu Rp 199.900 untuk koleksi pakaian dalam dan Rp 149.900 untuk kaos anak.
Kampanye ‘Hello New Prices’ telah dimulai sejak tanggal 6 Maret 2023 di seluruh gerai Marks and Spencer Indonesia dan secara daring.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News