WomanIndonesia.co.id – Banyak orang menganggap bahwa urusan tidur merupakan hal sepele. Padahal, seberapa berkualitas tidur Anda menuntukan daya tahan tubuh Anda hari itu. Ya, tidur malam merupakan benteng awal dari daya tahan tubuh kita. Untuk menciptakan daya tahan tubuh bagus, dibutuhkan waktu selama 7-8 jam. Sebaliknya, tidur kurang akan membuat orang mudah terserang penyakit.
Selama ini banyak orang menghabiskan uang membeli obat, vitamin, dan segala ramuan herbal untuk mendapatkan kesehatan yang diinginkan. Padahal ada obat yang lebih mujarab dan sederhana tanpa Anda harus mengeluarkan kocek, yaitu tidur yang cukup.
Seperti yang dilansir laman Boldsky, hampir 40% orang dewasa di luar sana kurang tidur. Hampir dari setengah populasi tidak tidur sesuai dengan waktu minimal yang disarankan, 7-8 jam setiap harinya. Padahal, banyak manfaat kesehatan yang bisa didapat bila tidur kita tidur cukup. Mau tahu apa saja? Berikut ulasan lengkapnya.
Manfaat Tidur 8 Jam yang Wajib Diketahui (I)
1. Mencegah migrain dan sakit kepala lainnya
Apakah Anda punya penyakit migrain, ladies? Ternyata orang yang tidur kurang dari 7-8 jam lebih berisiko menderita migrain. Penyakit migrain episodik maupun sakit kepala lainnya sering kali dikaitkan dengan kualitas tidur yang buruk. Oleh karenanya, jika Anda sering mengalami sakit kepala, mungkin solusi pertama yang bisa Anda lakukan ialah memperbaiki waktu dan kualitas tidur.
2. Jadi lebih produktif
Kurang tidur akan membuat tubuh menjadi lelah dan sulit untuk berkonsentrasi. Akibatnya, Anda akan kurang semangat di tempat kerja dan membuat Anda jadi kurang produktif. Selain merugikan kehidupan kerja, Anda juga akan rugi dalam kehidupan pribadi di mana biasanya kurang tidur membuat mood jadi gampang kacau.
3. Membuat penglihatan jadi lebih baik
Setelah digunakan setiap hari secara nonstop, mata membutuhkan waktu istirahat agar penglihatan bisa pulih kembali. Saat Anda tidur yang cukup, mata akan ikut beristirahat, sehingga saat Anda bangun, penglihatan Anda akan segar kembali. Sementara, tidur yang buruk dapat membuat penglihatan terganggu seperti penglihatan ganda atau buram.
4. Meningkatkan sistem imun
Ya, saat tidur Anda tidak nyenyak dan cukup, kekebalan tubuh Anda akan menurun. Sehingga saat Anda terpapar virus, Anda akan mudah tertular penyakit. Selain itu, mereka yang tidur kurang dari 7 jam berkemungkinan 3 kali lebih tinggi untuk masuk angin.
5. Menghambat perkembangan jenis kanker tertentu
Seperti yang kamu sudah ketahui, orang yang bekerja shift malam dan kurang tidur cenderung mengalami beberapa masalah kesehatan. Pekerja malam lebih besar terkena risiko kanker usus besar dan payudara. Nah, pertanyaannya sekarang: apakah profesi Anda menuntut Anda bekerja mengubah jam tidur Anda ladies? Semoga saja tidak, ya.
6. Memperkecil risiko masalah jantung
Tidur lima jam atau kurang dari itu dapat meningkatkan risiko serangan jantung. Saat seseorang masih terjaga, level tekanan darah akan meningkat. Untuk itu, orang dewasa sangat disarankan untuk tidur setidaknya 8 jam setiap hari.
(tsa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News