Pakaian olahraga merupakan salah satu penentu kenyamanan selama olahraga. Memilih pakaian olahraga yang tidak sesuai dapat membatasi pergerakan kita.
Womanindonesia.co.id – Semenjak terjadinya pandemi Covid-19, banyak masyarakat semakin sadar akan pentingnya gaya hidup sehat. Salah satunya menyeimbangkan aktivitas sehari – hari dengan melakukan kegiatan olahraga. Berolahraga menjadikan daya tahan tubuh lebih kuat, karena keringat yang dihasilkan membuang racun dan mampu membentuk antibodi.
Tren olahraga yang terus berkembang membuat aktivitas olahraga saat ini menjadi tidak terbatas. Olahraga dapat dilakukan didalam ruangan, kapan saja dan dimana saja. Sebagai contoh olahraga bersepeda yang identik dengan aktivitas diluar ruangan, dapat dilakukan di dalam ruangan atau disebut indoor cycling.
Untuk menjadikan aktivitas olahraga tetap efektif, maka diperlukan ragam produk perlengkapan olahraga yang sesuai dan mampu menunjangnya. Walaupun saat ini telah banyak ditemui pusat kebugaran (gym) yang menyediakan beragam sarana dan prasarana untuk memenuhi kebutuhan berolahraga masyarakat. Banyak orang memilih melakukan olahraga sendiri dirumah karena dirasa lebih fleksibel.
Untuk menambah semangat olahraga, salah satu langkah awal yang dapat dilakukan adalah memenuhi kebutuhan perlengkapan olahraga. Memilih perlengkapan olahraga yang sesuai sangatlah penting. Bukan hanya untuk melengkapi penampilan namun untuk menjadikan kegiatan olahraga kita memperoleh hasil yang maksimal.
Secara umum perlengkapan penting penunjang olahraga terbagi menjadi dua, yaitu pakaian serta kebutuhan pendukung.
Kebutuhan Pakaian Olahraga

1. Legging
Pakaian olahraga merupakan salah satu penentu kenyamanan selama olahraga. Memilih pakaian olahraga yang tidak sesuai dapat membatasi pergerakan kita. Salah satu jenis pakaian olahraga yang esensial adalah celana legging. Celana ini banyak dikenakan ketika berolahraga karena modelnya yang tipis dan ketat mempu memberikan kenyamanan dan fleksibilitas ruang gerak.
Namun pemilihan bahan celana leging yang salah bisa berdampak terhadap kesehatan kulit. Sifat celana legging yang menempel di kulit membuat kulit secara langsung bersentuhan dengan keringat atau bergesekkan dengan kain celana ketika melakukan gerakan olahraga. Sehingga jika bahan celana legging yang digunakan kasar dan tidak menyerap keringat, akan menimbulkan alergi pada kulit.
HappyFit Highwaist Solo Legging merupakan celana legging olahraga yang aman karena terbuat dari campuran 80% nilon dan 20% spandex. Campuran ini menghasilkan bahan yang lembut layaknya kulit bayi sehingga cocok digunakan bagi pemilik kulit sensitif.
HappyFit Highwaist Solo Legging dilengkapi dengan teknologi quick dry sehingga mampu menjaga tubuh tetap kering dan terhindar dari rasa lembab akibat keringat. HappyFit Highwaist Solo Legging memiliki beragam warna pilihan pastel yang cantik diantaranya Lilac, Pastel Coral, Classic Blue, Pine Green.

2. Atasan
Kenyamanan saat olahraga dapat dimaksimalkan dengan pemilihan baju dan bra sport. Baju & bra sport dirancang khusus dari segi bahan dan karakteristiknya supaya sesuai digunakan untuk aktivitas olahraga. Salah satu contohnya seperti bra sport yang dirancang agar mampu menunjang postur agar tetap terjaga selama olahraga.
Tidak hanya perlu stylish, pemilihan baju & bra sport harus mengutamakan kualitas terutama dari segi bahan. HappyFit Solo Sport Bra menggunakan bahan yang memiliki elastisitas yang sangat baik, sehingga dapat menyesuaikan dengan bentuk tubuh dan dapat memberikan kebebasan bergerak kepada pemakainya.
Selain itu, baju & sport bra HappyFit dilengkapi teknologi penyerapan keringat yang baik, sehingga tubuh tetap kering, sejuk, dan nyaman walau berkeringat.
Kebutuhan Pendukung
1. Yoga Mat
Bagi yang ingin berolahraga dengan berpindah pindah tempat, yoga mat merupakan alat pendukung yang wajib dimiliki. Yoga mat berfungsi sebagai alas yang sekaligus menjaga kita untuk terhindar dari cedera. Yoga Mat HappyFit merupakan pilihan yang tepat karena sangat ringan sehingga mudah dipindah dan dibawa kemana saja.
Terbuat dari karet Nitrile Butadiene Rubber (NBR) yang secara komponennya dikenal tahan terhadap minyak dan zat asam membuat Yoga Mat HappyFit tahan lama dalam segala situasi. Permukaannya halus dan sangat flexible, membuat nyaman dipakai untuk menopang tubuh, lutut, pinggang dan lainnya pada saat melakukan latihan.
Selain itu Yoga Mat HappyFit cocok untuk tulang ekor yang sakit karna ketebalannya. Ragam warna yang disediakan oleh HappyFit mampu menambah semangat ketika berolahraga. Pengguna dapat membeli lebih dari satu Yoga Mat untuk di mix and match dengan outfit olahraga favorit.
2. Produk-produk pendukung lain
Bagi kalian yang tidak memiliki waktu pasti untuk berolahraga, wajib memiliki peralatan pendukung seperti kettlebell, skipping dumbell, slider agar bisa mendukung aktivitas olahraga dirumah. Masing masing alat dirancang untuk jenis gerakan yang berbeda.
Seperti Dumbell untuk gerakan chest press, back rows, shoulder press, squat, lunges, bicep curls, dan lain-lain. Perlu diperhatikan, pemilihan alat pendukung yang salah bisa berakibat fatal. Pilihlah peralatan dengan bahan anti slip sehingga tetap aman walaupun melakukan gerakan olahraga yang ekstrem.
HappyFit menyediakan beragam produk pendukung seperti kettlebell & dumbell yang terbuat dari bahan Neoprene yang anti-slip saat digunakan meskipun Anda sedang berkeringat. Didukung dengan besi cor berkualitas tinggi yang solid untuk melatih kekuatan.
Tidak hanya itu, HappyFit memastikan keamanan dengan memberikan pegangan lebar bertekstur yang membantu memastikan pegangan yang nyaman dan aman, baik satu atau dua tangan. Kalian bisa secara bertahap memenuhi dua jenis kebutuhan tersebut, tapi hal ini bisa menjadi salah satu langkah awal untuk memberikan semangat terhadap journey olahraga kamu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News