Womanindonesia.co.id – Batik adalah salah satu dari sekian banyak warisan budaya Indonesia. Sejak tahun 2009 batik telah mendapat pengakuan internasional dan secara resmi diakui UNESCO sebagai Budaya Tak Benda Warisan Manusia. Sejak saat itu, 2 Oktober ditetapkan sebagai Hari Batik Nasional (HBN).
Corak Batik
Ragam corak dan warna batik dipengaruhi oleh berbagai pengaruh budaya lokal dan asing. Awalnya, batik memiliki ragam corak dan warna yang terbatas, dan beberapa corak hanya boleh dipakai oleh kalangan tertentu, misalnya kalangan keraton.
Namun batik pesisir menyerap berbagai pengaruh luar, seperti para pedagang asing dan para penjajah. Warna-warna cerah seperti merah dipopulerkan oleh etnis Tionghoa, yang juga memopulerkan corak phoenix.
Bangsa penjajah Eropa juga mengambil minat kepada batik dan hasilnya adalah corak bebungaan yang sebelumnya tidak dikenal (seperti bunga tulip), benda-benda yang dibawa penjajah (gedung atau kereta kuda), dan warna-warna kesukaan mereka seperti warna biru.
Batik tradisonal tetap mempertahankan coraknya dan masih dipakai dalam upacara-upacara adat karena biasanya masing-masing corak memiliki arti atau lambang masing-masing.
Jenis Batik Menurut Tekniknya
Menurut tekniknya batik dibagi menjadi tiga jenis yaitu batik tulis, batik cap dan batik lukis. Batik tulis adalah kain yang dihias dengan tekstur dan corak batik menggunakan tangan. Pembuatan batik jenis ini memakan waktu kurang lebih 2-3 bulan.
Batik cap adalah kain yang dihias dengan tekstur dan corak batik yang dibentuk dengan cap ( biasanya terbuat dari tembaga). Proses pembuatan batik jenis ini membutuhkan waktu kurang lebih 2-3 hari. Sedangkan batik lukis adalah proses pembuatan batik dengan cara langsung melukis pada kain putih.
Inspirasi Padu Padan Baju Batik
Tidak hanya untuk orang tua dan digunakan dalam acara-acara resmi, batik juga dapat Anda gunakan sebagai pakaian sehari-hari. Agar tidak membosankan berikut beberapa inspirasi padu padan baju batik agar terlihat fashionable dan kekinian.
1. Pilih style baju batik kekinian
Inspirasi padu padan batik pertama adalah memilih desain baju batik yang kekinian. Hal ini ditujukan untuk menghindari tampilan kolot yang monoton. Mulailah dengan memperhatikan potongan polanya. Biasanya, baju batik kekinian akan memiliki desain yang mirip dengan tren pakaian masa kini, seperti model sabrina dan jumpsuit. Selain itu, pilihlah juga warna-warna yang terang dan ceria untuk kesan fun dan muda.
2. Flare skirt bermotif batik
Inspirasi padu padan baju batik kedua adalah menggunakan flare skirt bermotif batik dengan atasan casual. Padukan rok batik Anda dengan atasan berwarna polos, agar tidak terlihat terlalu ramai. Sementara untuk menambahkan kesan kasual, Anda juga bisa mengenakannya bersama sneakers polos yang sporty.
3. Scraf batik dengan dress hitam atau putih
Inspirasi padu padan yang ketiga adalah memakai scraf batik dengan dress hitam atau putih. Jika tidak memiliki rok dan baju batik, kamu bisa gunakan kain batik yang dijadikan sebagai syal atau scraf. Gunakan dress berwarna hitam atau putih sebagai penunjang gaya berpakaian batikmu. Gaya ini populer di kalangan milenial sebab selain mudah untuk diterapkan, gaya ini juga memberikan kesan yang anggun.
4. Hindari pemakaian aksesoris yang berlebihan
Batik itu sudah cukup bold untuk ditampilkan. Untuk itu, pemakaian aksesoris, sebaiknya dikurangi atau bahkan dihilangkan jika memang motif batik yang kamu pakai sudah terlalu ramai. Jadi, memakai batik, itung-itung bisa menghemat pengeluaran, bukan, karena kamu nggak perlu budget khusus untuk membeli aksesoris tambahan.
5. Dress batik
Inspirasi padu padan baju batik kelima adalah dress batik. Dress batik tentunya menjadi pilihan gaya favorit generasi milenial untuk tampil mempesona dengan batik. Gaya ini cukup diminati karena dress memberikan tampilan yang sederhana namun tetap elegan. Dress batik dengan warna apapun cocok dipakai untuk acara formal maupun non formal.
6. Serasikan dengan polesan make-up
Jika outfit batik kamu sudah oke, jangan sepelekan tampilan wajahmu juga, ya! Aplikasikan makeup sesuai acara yang kamu hadiri. Misalnya untuk acara formal seperti menghadiri pesta pernikahan, kamu bisa memoleskan makeup yang bold untuk tampilan dramatis. Sementara bagi kamu yang hanya ingin berbatik ria saat hangout bersama teman-teman, kamu bisa mengaplikasikann makeup tipis yang lebih terlihat natural. Jangan sampai salah, ya!
7. Celana Kulot Batik
Gaya kasual dengan kain batik bisa Anda wujudkan dengan memilih bawahan bermodel celana kulot, seperti yang dipakai oleh Najwa Shihab. Anda bisa memiliki celana kulot bermotif batik ini dengan membelinya, menjahitnya sendiri ke tukang jahit atau bahkan hanya dengan kain batik itu sendiri.
Pasalnya ada trik khusus yang bisa membuat kain batik yang panjang bisa Anda jadikan seperti celana kulot tanpa harus menjahitnya loh. Setelah itu Anda bisa memadumadankannya dengan atasan berwarna polos untuk menyeimbangkan gaya.
8. Batik crop tee
Model crop tee kini cukup populer di kalangan milenial. Maka dari itu tidak sedikit mereka mengenakan batik crop tee sebagai pilihan bergaya dengan batik. Jika ingin tampil lebih berani cobalah untuk memakai gaya ini. Batik crop tee adalah salah satu wujud gaya batik modern yang membuat penggunanya terlihat lebih muda dan stylish.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News