Tren gaya hidup halal sangat memperhatikan standar kelayakan, kebersihan, dan efek fungsionalnya bagi manusia.
Womanindonesia.co.id – Saat ini tren gaya hidup halal semakin populer di masyarakat. Meningkatnya kesadaran masyarakat akan gaya hidup halal didasari bahwa perilaku ini memiliki banyak manfaat bagi kehidupan. Hal ini sejalan dengan gaya hidup halal yang mengedepankan kebersihan, kesehatan, keamanan, serta membuat kondisi jasmani dan rohani individu semakin terjaga.
Ketika mengonsumsi makanan halal, tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang baik dan cukup, pikiran pun tenteram karena paham bahwa semua hal yang digunakan atau dikonsumsi merupakan produk yang aman dan berkualitas.
Sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia yaitu 229 juta atau sekitar 87,2% dari total populasi, Indonesia memiliki potensi untuk mengembangkan seluruh aspek halal. Berdasarkan data Global Islamic Economy Report 2020/2021 bahwa konsumsi produk halal Indonesia pada tahun 2019 mencapai US$144 miliar yang menjadikan Indonesia sebagai konsumen terbesar di sektor ini.
Tingginya potensi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta meningkatkan peran industri halal agar mampu memberikan kontribusi yang lebih besar untuk pertumbuhan ekonomi nasional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News