Womanindonesia.co.id – Membangun hubungan romantis membutuhkan komitmen yang kuat. Tak cukup hanya modal cinta, menjalin hubungan serius membutuhkan keterbukaan, saling percaya, saling mencintai dan memahami.
Mungkin Anda pernah atau sedang menjalin hubungan dengan pria yang bermodalkan cinta saja, namun karena alasan cinta Anda tidak mempermasalahkannya. Padahal, Anda pun tahu bahwa dalam suatu hubungan tidak cukup jika hanya brmodalkan cinta.
Cinta memang penting, namun hal ini bukan satu-satunya faktor penting yang harus dipertimbangkan. Dalam artikel ini womanindonesia.co.id akan membagikan ciri-ciri pasangan yang hanya bermodalkan cinta.
Ciri-ciri Pasangan yang Modal Cinta Doang
1. Anda menjadi prioritas
Ciri-ciri pasangan yang benar mencintai kita yaitu menjadikan pasangan masuk ke dalam prioritas. Sesibuk apa pun yang sedang dilakukan, ketika diminta tolong oleh kekasihnya ia akan berusaha segera membantu. Selain itu, pasangan bersikap sangat peduli dan penuh perhatian. Ia pun memastikan bahwa hubungan yang dijalaninya membawa rasa bahagia.
2. Siap menikahimu namun tidak memiliki pekerjaan
Ciri-ciri pasangan yang hanya bermodalkan cinta selanjutnya adalah siap menikah meskipun ia tidak memiliki pekerjaan. Karena Pasangan Anda hanya memikirkan cinta sehingga dia siap untuk menikahimu namun tidak memikirkan jangka pajang setelah menikah padahal pasangan Anda tidak memiliki pekerjaan atau tidak memilik usaha untuk mencari pekerjaan.
Nikah hanya bermodalkan cinta sebenarnya keputusan yang sangat nekat,yang mana salah satu konsekuensinya bisa membuatmu jadi menjalani hidup yang tidak berkecukupan. Karena yang seperti kita tahu bahwa ada banyak kebutuhan hidup yang harus dipenuhi ketika sudah menikah dan itu tidak akan bisa terpenuhi jika hanya dengan cinta.
3. Saat Jalan-jalan
Ciri-ciri pasangan yang hanya bermodalkan cinta yang ketiga adalah dia hanya membawa Anda jalan ke taman yang tidak butuh biaya besar. Pasangan yang hanya bermodal cinta tidak akan mengajak Anda ketempat-tempat yang mengeluarkan budget besar. Dia akan mengajak Anda pergi ke taman, atau nongkrong berdua di atas jembatan lihat-lihat kerlap kerlip lampu mobil yang lewat.
4. Saat Bertemu
Ciri-ciri pasangan yang hanya bermodalkan cinta selanjutnya adalah ketika datang bertamu ke rumah Anda atau ngapel, ia tidak membawa buah tanggan, bahkan memilih bertemu hanya di depan rumah atau depan gerbang komplek saja.
5. Memilih nonton bareng layar tancap
Biasanya laki-laki yang bermodal lebih dari bermodal cinta saja, mereka akan mengajak pasangannya menonton dibioskop dan menyaksikan film-film terbaru. Sedangkan laki-laki yang hanya bermodalkan cinta saja, mereka akan mengajak Anda nonton layar tancap ramai-ramai agar tidak mengeluarkan budget.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News