Womanindonesia.co.id – Hampir setiap orang tahu bahwa gadget merupakan salah satu sarang kuman dan bakteri, namun ada beberapa orang meski mengetahui hal tersebut tapi tetap mengabaikannya. Menurut penelitian , setiap satu inci persegi, perangkat mobile mengandung sekitar 25 ribu kuman. Bahkan dari banyaknya kuman tersebut, ada anggapan yang mengatakan bahwa perangkat mobile lebih kotor dibandingkan dudukan toilet sekalipun.
Nah, berikut bahaya kuman dan bakteri yang berada di gadget Anda:
Mengakibatkan Diare dan Muntah
Escherichia Coli atau disebut juga E coli merupakan bakteri jahat yang berbahaya bagi tubuh manusia. Menurut penelitian, bakteri jenis ini juga terkadang banyak ditemukan di perangkat mobile karena penggunanya kurang menjaga kebersihan gadgetnya itu. Bakteri jenis ini pada umumnya dapat mengakibatkan diare dan muntah yang apabila tidak ditangani secara serius dapat berbahaya.
Infeksi Kulit
Staphylococcus Aureus merupakan tipe bakteri yang sangat membahayakan bagi tubuh manusia. Beberapa jenis dari bakteri ini dapat mengakibatkan infeksi kulit seperti terbakar. Menurut penelitian, penyebaran bakteri ini dari tempat-tempat yang justru ‘daerah bersih’ yaitu rumah sakit atau tempat kesehatan lainnya. Proses penyebarannya juga cukup cepat apabila perangkat mobile yang digunakan sangat kotor atau tidak pernah dibersihkan.
Radang tenggorokan, gangguan pada saluran kemih dan darah, pneumonia
Ada kuman yang sangat berbahaya yang terdapat pada gadget yakni kuman Streptococcus A biasa ditemui pada anak-anak, seperti penyakit radang tenggorokan. Bahkan apabila sudah parah, bakteri jenis ini dapat mengakibatkan penyakit yang lebih serius dibandingkan demam berdarah. Streptococcus B dapat mengakibatkan gangguan pada saluran kemih dan darah, pneumonia.
Infeksi Saluran Darah
Menurut penelitian yang dilakukan oleh pakar dari Universitas of Ghana pada tahun 2011 lalu mengungkapkan dari 100 perangkat mobile pelajar yang diambil secara acak, 15 persen di antaranya positif mengandung CoNS. Bakteri ini dapat mengakibatkan infeksi saluran darah.
Itulah beberapa dampak buruk kuman dan bakteri yang menempel di gadget terhadap kesehatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News